DINAS KETAHANAN PANGAN TANAMAN PANGAN & HORTIKULTURA
PROVINSI SUMATERA UTARA

Kunjungan dan Monitoring Perkembangan Food Estate Berbasis Hortikultura di Kabupaten Humbang Hasundutan rabu, 03 maret 2021

Pengembangan food estate di kabupaten humbang hasundutan merupakan terobosan pemerintah untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional khususnya di subsektor hortikultura. terobosan yang dilakukan berupa membangun kawasan hortikultura berdaya saing terpadu berskala luas, yang mengintegrasikan berbagai aspek budidaya, pascapanen, sistem perbenihan, pengolahan dan pemasaran, pengendalian hama penyakit, mekanisasi dan modernisasi, sosial budaya, konservasi lingkungan hingga pariwisata.

Kabupaten Humbang Hasundutan dijadikan lokasi food estate komoditas hortikultura dikarenakan, kabupaten humbang hasundutan memiliki keunggulan dibandingkan daerah lainnya yaitu: pertama, ketersediaan lahan berupa hamparan yang sangat luas; kedua, curah hujan tinggi sebagai salah satu sumber penyediaan air; ketiga, agroklimat yang sesuai untuk budidaya hortikultura; keempat, memiliki potensi untuk pengembangan agroekowista dan kelima, dapat disinergikan dengan upaya konservasi lingkungan.

Pengolahan lahan tahap I di tahun 2020 telah dilakukan kurang lebih seluas 215 hektar di kecamatan pollung desa ria-ria. dan telah ditanam seluas 15 hektar untuk Denfarm litbang kementan RI serta 200 hektar ditanam oleh petani
.